Kaos Komunitas
Kaosmologi menyediakan layanan cetak kaos komunitas yang bisa didesain sendiri. Kami memiliki 3 teknik printing untuk menghasilkan produk kaos cetak yang optimal sesuai budget dan waktu, yaitu : cetak kaos DTG, sablon manual, dan sablon stiker polyflex.
Pakaian jenis apa sih yang nyaman dipakai, harganya terjangkau, tapi tetap keren? Bahkan banyak dijadikan simbol identitas pemakainya lo. Mudah bukan jawabannya, tentu saja kaos komunitas. Jika ditelusuri dari sejarah kaos yang diambil dari baju dalam Angkatan Laut Amerika Serikat (union suit), tidak heran bila kaos sering dijadikan pakaian ‘identitas’ untuk komunitas tertentu.
Kaos atau dikenal pula sebagai T-Shirt (dibaca tee shirt) karena bentuknya yang menyerupai huruf ‘T’ ini dapat dipakai oleh pria atau wanita. Sifatnya yang universal, membuat banyak komunitas menjadikan kaos sebagai pilihan pakaian yang tepat bagi anggotanya.
Coba perhatikan sekeliling Anda. Terkadang kaos yang dipakai di tempat umum membuat pemakainya terlihat berbeda atau mencolok. Padahal bisa saja sang pemakai bukan anggota resmi komunitas tersebut. Namun, karena desainnya yang keren atau potongan kaosnya yang rapih dan terlihat enak dikenakan, membuat kaos itu mampu menonjolkan identitas pemakai.
Komunitas sendiri adalah kelompok organisme (berupa orang dan sebagainya) yang hidup dan saling berinteraksi di dalam daerah tertentu. Misalnya masyarakat atau paguyuban. Pengertian ini bisa ditemukan di KBBI, ya.
Jadi, bisa dipahami bila komunitas membuat kaos untuk menunjukkan jati dirinya, satu ciri khusus adalah keterangan mengenai komunitas tersebut dan jarang sekali yang berupa kaos polos : ). Keterangan tersebut bisa berupa tulisan atau gambar yang disablon atau ditampilkan di kaos yang dibuat. Banyak komunitas yang berusaha eksis atau menunjukkan kekompakan mereka pada satu kaos. Contohnya komunitas ilmu (perguruan tinggi, SD/SMP/SMA, les non formal, pengajian), komunitas kantor (yayasan atau perusahaan), komunitas berdasarkan hobi (otomotif, pecinta literasi, kuliner) dan lain sebagainya.
Anda pasti pernah melihat kaos untuk satu komunitas yang ‘eye catching’ bukan? Sehingga tanpa sadar, meski bukan anggota komunitas tersebut, Anda ingin menjadi pemakainya.
Tips pembuatan kaos
Kaos yang mampu membuat pemakainya tampil ‘beda’ perlu didesain sedemikian rupa. Lalu, seperti apa ya desain yang cocok? Berikut ini ada 3 tips pembuatan kaos yang bisa dijadikan inspirasi bila berencana memesan kaos, yaitu:
- Tentukan bahan yang nyaman dipakai oleh semua anggota komunitas tersebut. Bahan kaos sangat berperan penting. Jika bahannya terlalu tebal, tidak menyerap keringat, maka pemakainya pun tidak merasa senang memakainya.
- Rancang desain kaos yang sanggup memperlihatkan ciri khas komunitas tersebut. Misalnya kaos untuk komunitas motor, tampilkan gambar atau susunan kata yang mencirikan model kendaraannya.
- Pemilihan warna kaos. Warna sangat berpengaruh untuk menimbulkan aura tertentu pemakainya. Warna kaos yang tidak sesuai dengan komunitas tertentu bisa membuat ‘gengsi’ menurun. Pilih warna yang sesuai dengan visi misi komunitas tersebut.
Itulah 3 tips bagi Anda untuk membuat kaos agar terlihat keren. Dan pemakainya tampak berbeda, sehingga komunitas tersebut jadi lebih dikenali di tengah masyarakat. Selamat mencoba, ya!
Pingback: DESAIN KAOS DI INDONESIA - Print kaos | Sablon kaos Bandung. Kaoskan Komunitasmu